Monday, 9 November 2015

Cara menghilangkan telur kutu rambut dengan cepat

Cara menghilangkan telur kutu rambut dengan cepat


Kebanyakan orang pasti pernah mengalami/mempunyai yang namanya ktu rambut, saya sendiri pun pernah mengalaminya. Kutu rambut entah dari mana datangnya tahu-tahu ada dikulit kepala kita dan menghasilkan telur yang berwarna putih dan bisa dilihat oleh mata kita.
Walaupun tidak tau dari mana datangnya, akan tetapi diyakini penyebab utama datangnya kutu rambut tersebut adalah kebersihan rambut dan kulit kepala yang kurang baik, dan biasanya dialami oleh anak kecil.

Kutu-kutu tersebut berkembang biak dikulit kepala sehingga menyebabkan rasa gatal dan geli karena aktifitas sikutu, dan kadang juga menyebabkan infeksi pada kulit kepala yang dikarenakan gigitan kutu tersebut.

Ada berbagai cara penanganan untuk menghilanhkan kutu ersebut, ada pula berbagai macam obat untuk mengusir kutu tersebut. Entah itu obat dari warung, ataupun obat yang beli diapotek. Namun pada artkel kali in saya akan berbagi tips untuk mengusir kutu rambut dengan penanganan dan obat alami. Saya memilih mengggunakan cara dan obat alami dikarenakan tidak menimbulkan efek samping yan berbahaya untuk kesehatan kulit kepala anda.

Cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya dengan cepat


1. Menggunakan sisir yang bergigi rapat (serit/suri)

Suri adalah sisir yang bergigi rapat, dan apabila kita gunakan maka kutu tersebut akan ikut jatuh. Cara ini cukup amapuh untuk menghilangkan kutu rambut, akan tetapi telur kutu rambut tidak bisa hilang sepenuhnya.

2. menggunakan Cuka Putih

Walaupun cuka putih sifatnya hanya mengusir kutu rambaut namun cara ini efektif untuk anda coba. Karena cuka putih dapat membantu melepaskan pegangan telur dan kutu yang menempel pada rambut dan kulit kepala. Dan kandungan antisepetik pada cuka dapat membersihkan kulit kepala dari jamur, kotoran atau bakteri.

Caranya penggunaanya, pakailah cuka pada kulit kepala dan rambut anda sambil dipijat-pijat. Biarkan selama kurang lebih 30 menit, setelah itu barulah dibilas.
Itulah, bebera tips cara menghilangkan telur kutu rambut. Semoga bermanfaat dan membuat anda lebih sadar akan kebersihan dan kesehatan rambut.

3. Menggunakan Bawang Merah

Bau yang menyengat serta kandungan anti septik pada bawang merah juga berkhasiat untuk mengusir kutu rambut, walaupun tidak membunuhya bahan ini bisa bekerja dengan cepat mengusir kutu ramabut. Caranya penggunaanya siapkan bawang merah secukupnya, lalu haluskan sampai lembut. Kemudian pakailah pada kulit kepala dan rambut, sambil dipijat-pijat. Janagan langsung dibilas, biarkan selama kurang lebih 30 menit barulah dibilas.

4. Menggunakan detergent untuk mencuci pakaian

Cara ini bisa dibilang sangat ampuh, karena bisa menghilang telur kutu dan bisa mematikan kutu-kutunya. Akan tetapi bisa membuat rambut anda sedikit lebih kasar. Untuk cara penggunaanya, gunakan detergent untuk mencuci pakaian tersebut untuk shampo, akan tetapi jangan langsung membilasnya, biarkan kurang lebih sekitar 15 menit agar kutu-kutunya mati. Setelah itu barulah dibilas dengan shampo.

5. Dengan memotong rambut

Cara ini bisa dikatakan cara terakhir untuk menghilangkan kutu rambut beserta telurnya. Dan biasanya cara ini harus dilakukan ketika kulit kepala megalami infeksi {bisa dibilang boroken dalam bahasa jawa}. Kenapa rambut harus dipotong gundul? Karena bisa memudahkan dalam mengbati infeksi pada kulit kepal tersebut, setelah rambut tumbuh harus melakukan perawatan yang baik supaya tidak ada kutunya lagi.

Sebagai pengetahuan saja, bahwa seekor kutu betina dapat menghasilkan telur sebanyak 6 butir dan akan menetas selama kurang lebih 8 hari. Bayangkan jika ada beberapa kutu dirambut anda, maka dari itu sangat disarankan untuk menjaga kebersihan rambut dan kulit kepala sedini mungkin, supaya kutu rambut tidak datang ke rambut dan kulit kepala kita.
Cukup sekian artikel tentang cara menghilangkan kutu rambut dengan cepat, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment